PBA UMM News – Lantai dua dan satu masjid A.R. Fachruddin Universitas Muhammadiyah Malang disulap bak nuansa modern berbau Timur Tengah khas Indonesia. Pasalnya, Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Bahasa Arab (PBA) bekerjasama dengan prodi Pendidikan Bahasa Arab Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengadakan kegiatan lomba ALAFEST (Arabic Language Festival) mahasiswa se-Malang raya (04/05/2018). Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh kaprodi Pendidikan Bahasa Arab Ahmad Fatoni, Lc., M.Ag.
Masjid A.R. Fachruddin turut menjadi saksi sejarah dalam pagelaran ALAFEST tahun 2018 ini. Betapa tidak, kegiatan ini kali pertama diadakan oleh HMPS PBA UMM di tahun awal berdirinya wadah HMPS. Kegiatan lomba tersebut diikuti oleh mahasiswa-mahasiswi penggandrung bahasa Arab yang terhimpun dalam sebuah institusi baik universitas maupun pesantren mahasiswa se-Malang raya. Pada tahun ini panitia mengusung tema “mewujudkan generasi berbahasa Arab yang berprestasi, kreatif, dan inovatif”.
Doc. gambar 1 atas (Lomba al-Ghina’ al-‘Arabiy), gambar 2 kiri (Lomba Qira’ah al-Akhbar), Gambar 3 tengah (Lomba al-Khat al-‘Arabiy), gambar 4 kanan (Lomba Qira’ah al-Kutub), dan gambar 5 bawah (al-Munadharah al-‘Ilmiyyah).
Anisatu Thoyyibah, S.Hum., M.Hum salah satu dosen PBA UMM yang turut merasa senang dengan diadakannya kegiatan lomba ini, karena kegiatan tersebut turut menjadi sarana penyebar bahasa Arab dan al-Qur’an di kalangan akademisi se-Malang raya. “syukur alhamdulillah kegiatan ALAFEST yang pertama ini bisa berjalan dengan baik, walau kendala itu sedikit ada tapi hal itu adalah sebuah kewajaran. Semoga ALAFEST mendatang bisa terlaksana dengan lebih baik lagi”, ungkap Nisa penasehat bidang kemahasiswaan prodi PBA UMM.
Hal senada juga diungkapkan ketua panitia ALAFEST 2018 bahwa “rasa syukur kepada Allah swt yang telah mempertemukan saya dengan teman-teman yang begitu ikhlas lillahi ta’ala dan harapan saya supaya kepanitiaan yang akan datang bisa melengkapi apa saja yang kurang dari kepanitiaan yang sekarang”, ujar Muhammad Ubaidillah mahasiswa PBA UMM 2015.
Adapun cabang lomba yang diperlombakan pada ALAFEST tahun ini yaitu Qira’ah al-Akhbar (membaca berita), Qira’ah al-Kutub (membaca kitab), al-Khat al-‘Arabiy (kaligrafi Arab), al-Ghina’ al-‘Arabiy (menyanyi bahasa Arab), dan al-Munadharah al-‘Ilmiyyah (debat bahasa Arab). Dosen-dosen prodi Pendidikan Bahasa Arab juga turut terlibat dalam penjurian yang menyebar disemua cabang lomba, seperti Ahmad Fatoni, Lc. M.Ag., Mochammad Firdaus, B.Ed., M.Ed., Moh. Fery Fauzi, S.Pd., M.Pd.I, Anisatu Thoyyibah, S.Hum., M.Hum., dan Murdiono S.Hum., M.Pd.I. [ATy]