INTERNATIONAL WEBINAR, PBA UMM GELAR SEMINAR VIRTUAL

Kamis, 11 Maret 2021 20:07 WIB

PBA UMM – Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Fakultas Agama Islam,Universitas Muhammadiyah Malangkembali menggelar virtual webinar, namun dengan menaiki tingkat International Webinar, dengan menghadirkan pemateri-pemateri terbaik dari berbagai negara dan universitas internasional ternama, serta penyampaian yang sangat seru. Melalui video conference (zoom)dan live streaming youtube ALAFEST 04 PBA UMM. Diselenggarakan pada 8 Maret 2021 bertepatan dengan kegiatan lomba 4th Arabic Language Festival(4thALAFEST).

Kegiatan International Webinar ini mendapat cukup banyak peminat dari kalangan pelajar, guru, dosen, dan mahasiswa.Tidak heran jika views live streaming youtube untuk international webinar hampir mencapai 700 views.Empat pemateri yang dihadirkan yaituProf. Dr. Shaleh Al Shitsri (King Khalid Millitary Collage Riyadh, Saudi Arabia), Dr. Ahmed Mohamed Elthoukhy (University of Mansoura, Egypt), Syeikh Muhammad Al Hamzawi, Lc.(University of Bilad Al-Syam Damaskus, Suriah), danDr. Abdul Haris, MA (University of Muhammadiyah Malang, Indonesia).Moderator Dr. Achmad Tito Rusady, SS., M.Pd,dosen Prodi PBA UMM.Empat pemateri inilah yang menjadi magnet tersendiri dalam webinar pertama secara internasional yang diadakan secara virtual di prodi PBA.

Tema webinar yang diangkat ialahاللغة العربية : قواعد أم مهارات؟(The Arabic Language: Grammar or Skill?). Pemateri pertama Dr. Abdul Haris, MA yang menyampaikan tentang pengertian dari bahasa yang dijelaskan poin perpoint secara runtut dan terperinci, seperti bahasa bersifat arbitrer, sosial, sistematik, dan lain sebagainya, serta tiga pemateri lainnya dengan penyampaian materi yang hampir sama menariknya.

“Seminar kali ini sangat bagus, pematerinya maasyaa Allah semua ya, mereka menyampaikan materi juga sudah bagus banget gitu, bermanfaat banget buat kita-kita yang memang sedang dan telah belajar bahasa Arab”,ujarSalsabila salah satu peserta yang menghadiri acara seminar ketika diwawancarai pada Rabu Siang (10/03/2021/ 12.30 WIB).

“Semoga ALAFEST bisa mengadakan seminar seperti ini lagi, karena saya yang notabenenya baru belajar bahasa Arab jadi ingin terus mempelajari bahasa Arab sampai mahir seperti para pamateri”, tambah Ajeng, salah satu peserta seminar kelahiran Mei ini ketika diwawancarai pada Selasa Siang.

Semoga Program Studi Pendidikan Bahasa Arab FAI-UMM bisa terus mengembangkan acara yang tidak hanya dapat dinikmati di dalam negeri saja, tetapi juga dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat dunia, khususnya mereka para pecinta bahasa Arab. Semoga masa pandemi segera berakhir, harapannya agar di seminar berikutnya dapat menghadirkan pemateri dan peserta secara langsung tanpa suatu kendala apapun. Semoga Allah selalu menjaga kita semua dari bahaya, dan mala petaka, amin. [ATy & Team]

Shared: