PBA UMM News– Raut sumringah nan bahagia menyinari para generasi baru jas merah kampus putih, pasalnya pada hari sabtu-ahad (23-24/09/2018) telah diadakan Yaum at-Ta’aruf al-‘Arabiy (YUTUB) bagi mahasiswa baru program studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) di lapangan Taman Rekreasi (TRS) Sengkaling, Jl. Raya Mulyoagung No. 188 Dau, Jetis, Malang. Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama prodi Pendidikan Bahasa Arab dengan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) PBA. Acara YUTUB ini dibingkai dalam sebuah kegiatan mukhoyyam ‘Arabiy atau kemah bahasa Arab.
Kegiatan YUTUB dimulai sejak hari sabtu pagi, dimana setelah pembukaan terdapat gebrakan motivasi bahasa Arab di alam terbuka oleh Ahmad Tito Rusady, M.Pd, “miskin man laa ya’rif al-Injiliziyyah qad yuwajih su’ubah fii fahm kalam an-nas, wa miskin man laa ya’rifu al-‘Arabiyyah qad yuwajih su’ubah fii fahm kalam rab an-nas” (kasihan orang yang tidak tau bahasa Inggris kadang ia menghadapi kesulitan tatkala memahami bahasa manusia, namun lebih kasihan lagi orang yang tidak mengerti bahasa Arab kadang ia menghadapi kesulitan tatkala memahami perkataan penciptanya), pekik dosen Pendidikan Bahasa Arab UMM.
Kegiatan ini bertema dan bermisikan Menumbuhkan Rasa Percaya Diri dengan Bi’ah Lughawiyyah berbasis Bahasa Arab yang Mudah dan Menyenangkan. “Kegiatan ini diadakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahim antara para sesama mahasiswa baru, dan juga kepada para kakak tingkatnya khususnya para fungsionaris HMPS PBA”, ujar Umar Faruq selaku ketua pelaksana kegiatan.
Hal senada juga diungkapkan Anisatu Thoyyibah, S.Hum., M.Hum. “kegiatan YUTUB ini kali pertama diadakan di prodi PBA UMM, serta menampilkan hal yang berbeda di antara kampus-kampus lainnya karena biasanya di tempat lain Mukhoyyam ‘Arabiy hanya sebatas nama berangkat pagi pulang sore, namun di sini kita benar-benar menghadirkan suasana berkemah di alam terbuka membangun tenda dengan sederet aktivitas selama 2 hari full, berapi unggun ria, dan yang tak kalah menarik yaitu berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Arab karena ingin menumbuhkan biah-lughawiyyah (lingkungan berbahasa)”, ujar pembimbing kegiatan kemahasiswaan PBA UMM.
Adapun agenda dari kegiatan ini sangat beragam di antaranya perkenalan ITHLA’, perkenalan IMASASI, perkenalan fungsionaris HMPS PBA dan jajaran dosen tetap PBA. Selain itu juga diadakan berbagai macam lomba, game, dan aktivitas seru lainnya seperti cerdas cermat, bongkar kardus, senam bersama, outbond, dan sebagainya. Meskipun kegiatan ini terbilang cukup padat, akan tetapi para peserta sangat antusias dalam menjalani setiap kegiatan yang telah disiapkan oleh para panitia, dan tentu saja ini menjadi hembusan serta harapan baru bagi Prodi PBA, melihat potensi-potensi yang dimiliki oleh para mahasiwa dan mahasiswi baru Pendidikan Bahasa Arab.
Para mahasiswa baru pun mengaku sangat senang dengan diadakannya kegiatan semacam ini “Alhamdulillah, kegiatan ini sangat bermanfaat karena kami para mahasiswa baru dapat saling berkenalan, kita juga bisa mengenal kakak tingkat kami dan juga dosen-dosen kami”, ucap Boby Kusno Saputro mahasiswa baru Pendidikan Bahasa Arab kelas 1-B. Hal serupa juga diungkapkan “dari acara YUTUB ini saya mendapatkan banyak motivasi dari para kakak tingkat, bisa mengenal organisasi-organisasi yang mencakup bahasa Arab seperti ITHLA’, dan juga mempererat ukhuwah islamiyah di antara kami semua”, tutur Aida Fitria mahasiswi baru kelas 1-A. Mereka berharap YUTUB tahun depan bisa menjadi lebih baik dan lebih seru dari yang sekarang dan dapat mengadakan lagi kegiatan serupa yang tentunya bermanfaat bagi kebutuhan akademis mahasiswa PBA. Amin [ATy dan FN]